Moge Yamaha Diminati Konsumen Jatim


detail berita
F: Yamaha YZF-R6 (Septian P / Okezone)



MALANG - Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) baru saja melahirkan empat sepeda motor bermesin besar yang berstatus CBU (Completely Bulit-Up). Yamaha R6, Yamaha R1, T-Max dan V-Max.



Bahkan dari empat moge tersebut sudah ada yang berstatus sold out atau habis terjual habis, yakni Yamaha T-Max. Yamaha R6, R1 dan V-Max juga mendapat sambutan tinggi oleh konsumen yang menyerap motor berbanderol tinggi ini.



Tidak hanya di Jabodetabek, deretan moge Yamaha ini juga dinantikan di Jawa Timur. Hanya saja, konsumen yang menunggu kehadiran moge ini di Jatim masih harus menunggu, setidaknya hingga pertengahan tahun ini.



"Banyak di sini yang bertanya kapan hadir moge Yamaha. Kami berharap setidaknya pada semester kedua tahun ini kami sudah bisa mendapatkan R6, R1, V-Max dan T-Max," jelas Anwar Santoso, Direktur Sales, PT Surya Timur Sakti Jatim, di Malang, Jawa Timur.



Terkait harga jual empat moge ini di Jawa Timur, Anwar belum bisa menjawab pasti. Karena banyak faktor yang mempengaruhi harga jual moge berstatus impor langsung ini, seperti nilai tukar rupiah terhadap dollar, lalu pajak pertambahan nilai atas barang mewah dan juga pajak di wilayah setempat.



Surya Timur Sakti ini melayani penjualan di wilayah Surabaya, Malang dan Jember. Kontribusi penjualan diler utama ini cukup besar, dengan menyumbang penjualan sampai angka 490 ribu unit pada tahun lalu. Angka ini diharapkan bisa tumbuh 20 persen di tahun ini, atau menembus penjualan sampai ke angka 500 ribu unit. (ian)




0 komentar:

Posting Komentar