Chevrolet Buka Layanan bagi Korban Banjir


detail berita
F: Ilustrasi (Okezone)



JAKARTA - Banjir yang melanda sebagian wilayah Ibukota Jakarta ternyata tidak hanya melumpuhkan aktifitas masyarakat, namun juga membuat banyak kendaraan rusak karena harus terendam banjir.



Chevrolet Indonesia membuka layanan cepat tanggap "Chevy Peduli Banjir" untuk melayani para pemilik Chevrolet khususnya yang kendaraannya mengalami gangguan akibat banjir. Layanan ini berlaku sejak 27 Januari hingga 28 Februari 2014 melalui diler-diler Chevrolet wilayah Jabodetabek.



"Kami menyadari bahwa banjir yang melanda beberapa wilayah di Jakarta dan sekitarnya berpengaruh pada para konsumen yang kendaraannya mengalami kerusakan akibat banjir. Kami menghimbau kepada konsumen Chevrolet untuk segera memeriksakan kendaraannya untuk memastikan kondisi yang prima," ujar Direktur Customer Care GM Indonesia, Dadan Ramadhani, melalui siaran pers yang diterima Okezone.



Program ini merupakan langkah cepat tanggap Chevrolet yang telah berlangsung selama dua tahun terakhir dengan memberikan pelayanan gratis yang tersedia di 20 service point dan diskon suku cadang sebesar 10 persen.



Selain itu, dengan kelengkapan fasilitas lengkap 3S yaitu Sales (penjualan), Service (servis), dan Spareparts (suku cadang) di diler-diler Chevrolet, pemilik Chevrolet dapat menikmati layanan perbaikan kendaraan yang optimal.



Layanan prima yang diberikan kepada konsumen diwujudkan dengan menyediakan:

1. Gratis Jasa Pemeriksaan Kendaraan 20 cheking point free inspection.

2. Gratis biaya jasa engine overhaul.

3. Gratis biaya jasa transmission overhaul.

4. Gratis biaya jasa brake-system overhaul.

5. Gratis biaya jasa kuras oli mesin dan transmisi.

6. Diskon suku cadang 10 persen. (ian)




0 komentar:

Posting Komentar