Mitsubishi Bisa Gapai Dua Juta Unit di 2023


detail berita
F: Mitsubishi di segmen niaga (Okezone)



JAKARTA - Kendaran niaga Mitsubishi di Indonesia telah menjadi penguasa pasar di segmennya sejak 43 tahun lalu.



Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) mengawali debutnya pada 1970. Penjualan kedua produknya yakni Mitsubishi Colt Diesel dan Fuso berhasil mencapai angka satu juta unit pada 25 Oktober 2013 lalu.



Prestasi cemerlang inipun menumbuhkan optimisme dari Mitsubishi. KTB berkomitmen menggapai angka sejuta juta unit berikutnya dalam kurun waktu 10 tahun mendatang atau di 2023.



"Kami berharap dapat mencapai angka memorable 2 juta unit penjualan Mitsubishi Colt Diesel dan Fuso dalam kurun waktu 10 tahun dari sekarang," Noboru Tsuji, Presiden Direktur PT KTB di Pulomas, Jakarta Timur, Rabu (6/11/2013).



Dalam upaya mempertahankan prestasi yang telah dicapai, Mitsubishi berkomitmen untuk memperluas jaringan pelayanan di Tanah Air. Selain itu, strategi lainnya tepatnya di kelas light truk, Mitsubishi Colt Diesel ditawarkan dalam empat karakter super, yakni Super Economical, Super Speed, Super Power dan Super Capacity.

(zwr)


0 komentar:

Posting Komentar