Tiga Tahun, Mazda Lansir Lima Model Baru


detail berita
F: Logo Mazda



TOKYO - Pabrikan Mazda menyatakan akan lebih gencar untukmenghadirkan model baru dalam kurun waktu tiga tahun ke depan. Setidaknya ada lima model yang masuk dalam rencana pabrikan Jepang itu.



Managing Director Mazda UK, Jeremy Thomson memberi bocoran jika tiga tahun ke depan akan menjadi tahun penuh kejutan karena lima model generasi terbaru akan diluncurkan. Demikian seperti dilansir Inautonews, Rabu (27/11/2013).



Mazda terakhir gencar menghadirkan generasi baru pada tahun 2002 hingga 2004. Saat itu model yang dilahirkan adalah Mazda6, Mazda3 dan Mazda RX-8.



"Selama 18 bulan sampai dua tahun ke depan kami akan melanjutkan produk kami yang sangat kuat. Kami akan mengirim kabar baik ini kepada diler-diler kami," jelas Thomson.



Sebagai informasi, keberanian Mazda untuk melahirkan produk baru dilatarbelakangi kesuksesan model terbarunya seperti CX-5, Mazda6 dan All New Mazda3 yang menggunakan teknologi SkyActiv. (ian)




0 komentar:

Posting Komentar