Mitos-Mitos Gunung Terkenal di Indonesia

- Ternyata masih banyak mitos-mitos gunung terkenal di Indonesia yang menghinggapi sebagian orang untuk terus mempercayai khayalan, takhayul ataupun mitos tersebut. Tak jarang pula banyak orang yang mengkultuskan diri sehingga melakukan ritual, ataupun semedi maupun ziarah pada tempat yang dikeramatkan.


Mitos Gunung



Mari segera ditelusuri mitos-mitos gunung terkenal di Indonesia. Beberapa diantaranya memang terletak di pulau Jawa yang memang memiliki keyakinan kuat mengenai keberadaan makhluk halus dan penampakan gaib lainnya.





Gunung Muria – Kudus, Jawa Tengah



mitos mitos di gunung muria





Banyak orang tidak mengira bahwa dengan mengunjungi ke kawasan gunung Muria ternyata bisa mendatang petaka yang kurang baik. Khususnya bagi pasangan muda yang sedang menjalin asmara. Ditengarai, jika ada pasangan yang nekad berkunjung ke Gunung Muria, bakalan tidak langgeng hubungan asmaranya.



Gunung Merapi – Yogyakarta






Sebagian masyarakat menganggap dan percaya akan adanyya mahluk halus yang tinggal di hutan, mata air,kawah, pohon atau batu besar, hingga diyakini sebagai istana mahluk halus.



Gunung Bromo – Tengger, Jawa Timur



mitos-mitos gunung bromo



Mitos yang tersimpan hingga menjadi misteri sampai sekarang adalah tersesatnya para pengunjung yang datang ke lautan pasir. Pada umumnya mereka yang tersesat dan bingung mencari jalan kembali ke tempat semula dikarenakan adanya sebuah akar gaib yang melintang tidak dapat dilihat oleh mata bisa. Jika menginginkan kembali ke posisi semula, harus membuka bajunya dengan cara terbalik. Selain itu dilarang berbicara tidak sopan serta buang air air kecil sembarangan.



Gunung Semeru – Malang Jawa Timur



mitos mitos gunung semeru



Tepatnya di lokasi Ranu Kumbolo gunung Semeru, para pendaki konon kerap diperlihatkan sosok mahluk gaib seorang wanita yang muncul dari tengah danau pada saat bulan purnama. Penampakannya berupa kabut tebal yang bergumpal-gumpal lalu berubah sosok menjadi Dewi Penunggu Danau. Ada pula pantangan-pantangan yang harus ditaati



Gunung Rinjani- Lombok, NTB



mitos-mitos gunung rinjani



Mitos yang melegenda di kawasan gunung Rinjani penuh dengan keberadaan mahluk halus. Konon menurut mitos penduduk setempat jika sampai melihat kawah Segara Anak luas berarti umur seorang akan panjang, sebaliknya melihat kawah Segara Anak yang sempit menunjukkan umur seseorang tersebut tidak akan lama.



Gunung Gede - Bali



mitos-mitos gunung gede bali



Larangan yang umum diperlakukan adalah membawa daging sapi dalam bentuk apapun baik kornet, sosis daging. Serta aksesoris yang terbuat dari kulit sapi semisal tas ataupun dompet. Lantaran sapi dikeramatkan oleh masyarat di pulau Bali. Serta larangan pendakian saat ada upacara keagamaan.



Terlepas dari rasa percaya atau tidak seorang pendaki atau pengunjung gunung harus patuh , menaati serta menghormati ketentuan aturan adat yang ada. Tidak berlebihan jika kita menjunjung tinggi kepercayaan dan kebudayaan masyarakat setempat. Jikalau sampai dilanggar ditakutkan hal buruk bisa saja terjadi. Seperti kejadian yang kerap terjadi para pendaki tersesat arah, berputar-putar pada lokasi tertentu serta menjumpai hal yang aneh.



Demikian uraian mitos-mitos gunung terkenal di Indonesia. Semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar