Penampakan Perdana Mercy C-Class AMG


detail berita
F: Mercedes-Benz C-Class AMG Line (Inautonews)



STUTTGART - Mercedes-Benz untuk pertama kalinya memperlihatkan wujud C-Class AMG Line lewat dunia maya. Foto generasi terbaru sedan premium berperforma tinggi itu diunggah untuk membuat penasaran khalayak luas.



Dilansir Inautonews, Kamis (26/12/2013) penampakan C-Class AMG terbaru di dunia maya merupakan yang pertama kalinya. Mercy berencana untuk menampilkan model ini secara umum saat gelaran North American International Auto Show (NAIAS) yang berlangsung Januari 2014.



Foto-foto Mercy C-Class AMG Line pertama kali diketahui diunggah di blog.mercedes-benz-passion.com. Foto yang diunggah tidak hanya satu melainkan ada banyak foto dari berbagai sudut pengambilan. Hanya saja foto-foto tersebut hanya menampilkan sisi eksteriornya saja.



Mercy C-Class AMG Line menambahkan fitur seperti bumper depan baru, kisi-kisi grille, apron depan, lis jendela alumunium, side skirt, bumper belakang dengan desain yang berbeda, dan lip depan berlapis krom.



Tampilan C-Class AMG Line lebih rendah karena suspensinya diturunkan sebanyak 15 mm. Velg menggunakan ukuran 18 inci yang dibalut ban berprofil tipis. Tampilan model baru ini kian beringas dengan pengaplikasian knalpot kembar. (ian)




0 komentar:

Posting Komentar