Tata Motors Bawa Angkot ke IIMS


detail berita
F: Kendaraan niaga Tata Motors (Septian P / Okezone)



JAKARTA - Ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) tahun ini akan dimanfaatkan secara maksimal oleh produsen mobil Tata Motors. Setelah resmi memperkenalkan diri pada ajang yang sama tahun lalu, Tata Motors kini telah memasarkan produknya sejak 10 September 2013 lalu.



Pekan lalu PT Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI) telah meluncurkan kendaraan penumpang diantaranya Aria Pune, Vista dan Safari Storme. Dan IIMS akan dimanfaatkan pabrikan asal India itu untuk menggaet banyak konsumen.



Pemandangan berbeda diperlihatkan Tata Motors pada IIMS tahun ini. Jika tahun lalu hanya menggunakan satu booth, kali ini Tata Motors akan menggunakan dua booth, indoor dan outdoor.



Booth indoor akan digunakan untuk memamerkan kendaraan penumpang, sementara arena outdoor akan dipakai untuk kendaraan niaga.



Berbeda dengan tahun lalu, di IIMS tahun ini Tata Motors membawa banyak produk niaga. Tidak hanya truk, kendaraan pikap bahkan angkot ikut diboyong dari tanah Hindustan.



Penasaran dengan model-model Tata Motors, hadirilah IIMS yang berlangsung 19-29 September 2013 di JIExpo Kemayoran, Jakarta. (ian)




0 komentar:

Posting Komentar