Bima Sakti Semangat Lawan Persema

Bima Sakti Semangat Lawan Persema


Jumat, 14 Juni 2013 12:31 WIB












Bima Sakti Semangat Lawan Persema
ngalamania

Bima Sakti






Laporan Wartawan Surya,M Zainuddin


TRIBUNNEWS.COM,MALANG - Gelandang Persepar Palangkaraya, Bima Sakti berjanji profesional dalam laga kontra Persema di Stadion Tuah Pahwe, Palangkaraya, Sabtu (15/2013).


Dia pun minta pemain Persema tidak segan mencetak gol ke gawang Persepar.


Bima menilai laga ini menjadi ajang reuni. Bima sakti harus melawan tim yang pernah diperkuatnya selama enam tahun. Dia bermain melawan beberapa pemain Persema yang masih bertahan, diantaranya M Kamri, Joko Prayitno, Ruhanda Merdiansyah, dan sebagainya.


“Saya justru semakin semangat melawan mantan tim,” kata Bima Sakti kepada Surya Online (Tribunnews.com Network), Jumat (14/6/2013).


Selain Bima Sakti, Persepar juga diperkuat mantan kiper Persema, Sukasto Effendy. Sebagaimana Bima Sakti, Sukasto juga memperkuat Persema lebih dari lima tahun.


Bima berharap pemain muda Persema tidak segan bila berhadapan dengan dua pemain yang pernah dituakan di Persema ini.


“Pemain Persema tetap harus profesional. Semua harus bermain tanpa beban,” tambahnya.




0 komentar:

Posting Komentar