Roush Mustang Menang Tipis Lawan Yamaha R6


detail berita


CALIFORNIA - Sebuah tontonan menarik diperlihatkan motor sport Yamaha R6 dengan musclecar Roush Mustang. Kedua terlibat dalam satu arena balap trek lurus.



Selepas start, motor sport asal Jepang itu nampak bergerak cepat dan sempat meninggalkan musclecar asal Amerika Serikat tersebut. Namun beberapa meter setelahnya, Roush Mustang berhasil mendekati kecepatan R6.



Keduanya berjalan beriringan dari tengah lintasan hingga menyentuh garis finis. Hasil yang didapat, Mustang memenangi perlombaan dengan catatan waktu yang berbeda tipis dengan R6. (lihat videonya disini)



Sebagai informasi, Roush Mustang dibekali msin 5.0 liter berkonvigurasi V8 silinder yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 565 hp (421 kW / 573 PS) dengan torsi puncak 505 lb.ft (683 Nm).



Sementara R6 dilengkapi dengan mesin 599cc liquid-cooled inline 4 cylinder DOHC, 16 titanium valves dengan sistem pembakaran Fuel Injection with YCC-T and YCC-I dan transmisi 6-speed multiplate slipper clutch. (ian)




0 komentar:

Posting Komentar